Monday, August 16, 2010

SAP Rumah sehat

 

SATUAN ACARA PENYULUHAN

Masalah : Adanya penyakit saluran pernafasan akibat lingkungan yang
tidak sehat
Pokok Bahasan : Kesehatan Lingkungan
Sub Pokok Bahasan : Rumah Sehat
Sasaran : Masyarakat RW 03 Kelurahan Sukabungah
Waktu : 15 menit.
Pertemuan Ke : 1
Tanggal : 15 Juli 2005
Tempat : Posyandu RW 03



I. Tujuan Instruksional Umum
Setelah diberikan penyuluhan, masyarakat RW 03 Kelurahan Sukabungah memahami tentang rumah sehat. .

II. Tujuan Instruksional Khusus
Setelah diberikan penyuluhan selama 15 menit diharapkan sasaran dapat :
1. Menyebutkan pengertian rumah sehat dengan benar
2. Menyebutkan Syarat-syarat rumah sehat dengan benar
3. Menyebutkan penyakit yang diakibatkan oleh rumah yang tidak sehat dengan benar

III. Materi Penyuluhan
1. Pengertian rumah sehat
2. Syarat-syarat rumah sehat
3. Penyakit yang disebabkan oleh lingkungan yang tidak sehat

IV. Kegiatan Belajar Mengajar
- Metode : Ceramah dan Tanya jawab
- Langkah – langkah Kegiatan
A. Kegiatan Pra Pembelajaran
1. Mempersiapkan materi, media dan tempat
2. Memberi salam
3. Perkenalan
4. Kontrak waktu
B. Membuka Pembelajaran
1. Menjelaskan tujuan
2. Menjelaskan pokok bahasan
3. Apersepsi
C. Kegiatan inti
1. Sasaran menyimak materi
2. Sasaran mengajukan pertanyaan
3. Sasaran menyimpulkan
D. Penutup
1. Melakukan post test
2. Menyimpulkan materi
3. Memberi salam

V. Media dan sumber
• Media : Plif chart
• Sumber : Lubis, Pandapotan. 1989. Perumahan Sehat. Jakarta: Depkes RI

VI. Evaluasi
• Prosedur : Post tes
• Jenis tes : Lisan
• Butir soal
1. Sebutkan pengertian rumah sehat!
2. Sebutkan syarat-syarat rumah sehat!
3. Sebutkan penyakit yang disebabkan oleh lingkungan yang tidak sehat!
VIII. Lampiran Materi


RUMAH SEHAT
A. Pengertian
Rumah sehat adalah tempat untuk berlindung atau bernaung dan tempat untuk beristirahat, sehingga menumbuhkan kehidupan yang sempurna baik fisik, rohani maupun social. (Pandapotan Lubis, 1989: )

B. Syarat-syarat Rumah Sehat
Adapun yang menjadi persyaratan rumah sehat sebagai berikut :
1. Harus memenuhi kebutuhan fisiologis, seperti ventilasi yang baik, pencahayaan yang cukup, dan terhindar dari kebisingan
2. Harus memenuhi kebutuhan psikologis, seperti pembagian ruang yang baik, penataan perabot yang rapi
3. Harus terhindar dari penyakit menular, yaitu dengan ketersediaan air yang sehat, fasilitas pembuangan yang baik.
4. Harus terhindar dari kecelakaan-kecelakaan, seperti dengan membuat konstruksi rumah yang kokoh, menghindari adanya kebakaran.

Mengapa kamar tidur harus ada jendela dan lubang angin, serta dibuka pintunya pada siang hari ?
- agar udara kotor dalam kamar dapat berganti dengan udara bersih dari luar rumah.
- Agar sinar matahari dapat masuk kedalam kamar dan dapat membunuh kuman penyakit.
- Agar kamar tidak lembab, basah, pengap, dan berbau tidak sedap.
- Agar ruangan menjadi terang hingga mudah dibersihkan.

C. Penyakit Yang Ditimbulkan oleh Lingkungan Yang Tidak Sehat
Adapun penyakit yang dapat timbul akibat lingkungan yang tidak sehat, diantaranya adalah penyakit saluran pernafasan. Jenis penyakit saluran pernafasan ada dua, yaitu:
1. Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA), misalnya influenza, batuk, pneumonia, dll.
2. Infeksi Saluran Pernafasan Kronis, misalnya TBC
Penyebab dan faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya penyakit saluan pernafasan, yaitu:
 Penyebab : Bakteri Pneumococcus
 Faktor pendukung : - lingkungan yang tidak sehat (rumah yang kotor)
- kurang gizi
- tertular oleh orang lain

No comments:
Write komentar

Klik & Subscribe Ya..

Translate